Selasa, 18 Desember 2012

Makanan Penyubur Rambut


Makanan Penyubur Rambut

Selain memilih jenis shampo yang cocok dan sesuai dengan jenis rambut yang dimiliki serta gaya hidup yang sehat merupakan cerminan utama dari cara memelihara dan menjaga kesehatan rambut. Beberapa ahli gizi dari Amerika Serikat mengatakan bahwa makanan memberi pengaruh yang cukup berperan besar dalam kesehatan rambut sehingga mempengaruhi tampilan rambut.
Menurut beberapa peneliti ahli gizi di Chicago, Dawn Jackson Blanter, mengatakan bahwa setiap bulan rambut manusia dapat tumbuh dengan panjang antara 1/2-1/4 inci yang dipengaruhi oleh makanan yang sehat sehingga membuat sel-sel diseluruh tubuh menjadi sehat termasuk rambut. Sama halnya yang dikatakan seorang ahli gizi dari California yakni Paradi Mirmiran, jika rambut yang dimiliki tipis dan jarang, makanan yang diperlukan adalah makanan yang dengan gizi seimbang yakni makanan yang dapat meningkatkan fungsi protein dan zat besi.
Berikut ini ada beberapa jenis makanan yang dapat menyehatkan dan menyuburkan rambut, diantaranya :
1. Ikan Salmon
Seorang peneliti dan ahli gizi dari Los Angeles, Andrea Giancoli. Beliau terhimpun dalam sebuah studi gizi Amerika Serikat mengemukakan bahwa ikan salmon baik dikonsumsi untuk mendapatkan rambut yang indah. Ikan salmon yang diketahui memiliki kandungan asam lemak omega 3, kaya akan protein hewani yang termasuk dalam komponen asam lemak omega 3, vitamin B12 dan zat besi. Asam lemak omega 3 merupakan unsur senyawa yang sangat penting bagi kesehatan kulit kepala, apabila kekurangan omega 3 akan membuat kulit kepala kering dan kusam. Bagi seseorang yang mungkin vegetarian (tidak memakan daging) disarankan untuk menambahkan 1-2 sendok makan minyak dari biji rami yang juga diperkaya dengan kandungan asam lemak omega 3.
2. Sayuran yang berwarna hijau tua
Segala macam jenis sayuran pastinya memiliki banyak kandungan nilai gizi dan komponen lainnya. Sayuran yang berdaun hijau seperti bayam, brokoli, bit swiss (sejenis umbi sayur yang rasanya manis). semua jenis sayuran tersebut diperkaya dengan vitamin A dan vitamin C yang merupakan makanan penting untuk kulit kepala untuk membantu menghasilkan kelenjar kulit.
3. Jenis kacang-kacangan
Sebuah asosiasi yang bernama The American Association mengungkapkan bahwa dengan rutin mengkonsumsi 3 gelas minuman yang berasal dari jenis kacang-kacangan membantu kulit kepala dan rambut untuk mencukupi vitamin dan nutrisi yang dibutuhkan bagi kesehatan dan kesuburan rambut. Tak hanya itu dapat pula digunakan sebagai perawatan rambut dan menunjang pertumbuhan rambut. Makanan jenis kacang-kacangan ini seperti kacang merah (kidney beans), kacang boro (lentils), kacang kedelai, kacang brazil dan jenis kacang lainnya yang mengandung zat besi, seng (Zn) dan vitamin H serta kacang brazil yang mengandung selenium sebagai penghasil mineral alami.
4. Jenis makanan yang kaya akan lemak tak jenuh
Tubuh juga memerlukan sebagai salah satu bahan bakar untuk energi tubuh. Namun apabila lemak yang terkandung di dalam tubuh dan darah melebihi kapasitas akan berdampak buruk bagi kesehatan tubuh dan juga rambut. Rambut sama halnya dengan tubuh yang membutuhkan lemak untuk mendorong pertumbuhan rambut. Lemak bagi rambut untuk membantu menghasilkan kelenjar minyak pada kulit kepala. Lemak yang baik dapat diperoleh dari jenis minyak biji rami, minyak primrose, minyak blackcurrant dan minyak borage. Selain itu dapat pula diperoleh dari lemak ikan seperti ikan salmon, ikan tuna, ikan tongkol dan jenis ikan lainnya, namun konsumsi lemak tetap harus dijaga dan dikendalikan agar tidak berlebihan dengan cara menyeimbangkan komponen nutrisi dan gizi lainnya.
5. Sumber dari buah-buahan
Buah-buahan yang diketahui banyak mengandung vitamin, seperti vitamin A dan vitamin C yang merupakan jenis vitamin yang selalu menjadi andalan utama untuk memenuhi kebutuhan vitamin dalam tubuh. Banyak jenis buah-buahan yang bermanfaat untuk meningkatkan pertumbuhan rambut, menunjang kesuburan rambut, kelembapan, dan perawatan rambut, mudah diperoleh dari jenis buah, seperti alpukat, tomat, jeruk nipis dll.
6. Serta makanan yang berasal dari jenis padi-padian, susu rendah lemak dan jenis makanan lainnya.
Dengan disiplin terhadap asupan makanan yang bertujuan bukan untuk membatasi atau mengurangi asupan gizi dan komponen gizi lainnya yang berasal dari berbagai jenis makanan, akan tetapi mengatur diri untuk lebih memperhatikan asupan makanan bagi tubuh dan kesehatan lainnya termasuk rambut. Seseorang yang menjalani diet rendah kalori  tanpa mengetahui berapa besar asupan kalori yang dibutuhkan tubuh termasuk rambut hanya akan membuat rambut cepat mengalami kerusakan dan kerapuhan yang paling dekat adalah rambut rontok. Seseorang yang menjalani diet rendah kalori terkadang melupakan asupan asam lemak omega 3, seng (Zn), vitamin A dan komponen vitamin lainnya hingga mempengaruhi sistem metabolisme tubuh.

Senin, 17 Desember 2012

Mie Tek-tek ala Bunda Deis

Mie rebus adalah makanan yang cocok dimakan kapan saja, saat cuaca dingin seperti hujan turun ataupun saat siang hari yang panas, ditambah rasa pedas pada kuahnya hmm... yummy... sudah terbayang ya nikmatnya mie rebus apalagi dimasak lengkap dengan isiannya, ada sayuran, telor, bakso, udang, waahh.. lengkap yaa.. ^___^

Berikut ini adalah bahan dan cara membuat mie tek-tek rebus ala bunda deis :)

untuk 2 porsi

Bahan:
1 bungkus mie telor (gunakan 1/2 atau sesuai kebutuhan)
5 butir bakso
1 butir telur
50 gr udang *(bisa diganti sesuai selera dengan ayam, daging dll)
100 gr sawi hijau
100 gr kol
5 siung bawang merah--haluskan
3 siung bawang putih--haluskan
1/2 sdt merica--haluskan
7 buah cabe rawit merah *(sesuai selera)--haluskan
2 buah cabe merah keriting--haluskan
1 sdt ebi kering--haluskan
1 buah tomat merah ukuran sedang--potong dadu
 2 butir kemiri--haluskan
1 sdm kecap manis
garam dan gula secukupnya
minyak goreng untuk menumis
air secukupnya untuk berebus mie
bawang merah goreng sebagi pelengkap

Cara membuat:
1. Tumis bumbu-bumbu yang telah dihaluskan hingga harum, masukkan telor yang telah dikocok lepas, aduk menjadi orak-arik telur.
2. Tambahkan bakso, udang dan ebi kering, sambil terus diaduk.
3. Masukkan air tunggu sesaat hingga mendidih.
4. Masukkan mie, tomat, sawi hijau dan kol. aduk hingga tercampur rata. tambahkan garam dan gula. tambahkan kecap manis jika suka. Masak hingga matang, angkat dan sajikan selagi  hangat.

Selamat berkreasi.... :)




Minggu, 16 Desember 2012

Pudding Warna-warni

Pudding yang berwarna-warni dengan variasi rasa yang memberikan sensai saat dimakan memang digemari segala usia yaa Bun.. strawberry, melon, mocca, anggur dan lainnya. kali ini saya mau membagikan resep yang telah diujicoba di dapur bunda deis.

Bahan:
2 bungkus agar-agar warna putih/ tanpa warna
1500 cc fresh milk putih
600 gr gula pasir *(sesuai selera)
1 sdt perasa makanan strawberry dan melon
2-3 tetes pewarna makanan hijau dan merah *(disesuaikan selera)
250 gr strawberry segar sebagai hiasan

Cara:
1. Masak susu cair segar, gula pasir dan agar-agar dalam satu panci dengan api sedang sambil terus diaduk.
2. Jika telah keluar gelembung-gelembung balon kecil matikan api sambil terus diaduk.
3. Bagi tiga kedalam tempat yang berbeda, beri perasa strawberry dan pewarna merahnya, satu adonan yang lain tambahkan perasa melon dan pewarna makanannya sambil terus diaduk, biarkan agar yang satunya   berwarna putih untuk lapisan bawahnya.
4. Tuang agar yang berwarna putih dahulu, setelah agak dingin tambahkan agar yang berwana hijau atau merah diatasnya. tunggu sebagian permukaan atas mengeras, beri diatasnya strawberry yang dibelah empat sebagai hiasan.

*tips dari saya: untuk menjaga agar agar tidak mengeras saat menunggu agar untuk lapisan keduanya biarkan agar tetap di atas kompor dengan api kecil sambil diaduk terus.

selamat berkreasi... :)

Yang Manakah Anda..??

Siapakah orang yang paling manis senyumannya...?
Orang yang mempunyai senyuman paling manis adalah orang yang ditimpa musibah lalu dia berkata "Innalillahi wainna ilaihi raji'uun". lalu sambil berkata "Ya Robbi aku ridha dengan ketentuanmu ini", sambil mengukir senyuman.

Siapa orang yang paling kaya...?
Dialah yang mampu bersyukur dengan kondisi apapun dia, dengan apa yang ada dan tidak lupa akan kenikmatan dunia yang sementara dan mampu bersedekah disaat sempit.

Siapakah orang yang paling miskin...?
Orang yang miskin adalah orang yang tidak puas dengan nikmat yang ada dan menumpuk-numpukkan harta senantiasa tidak mengeluarkan sebagian hak orang laain (fakir, miskin, anak yatim, dhu'afa, janda tua yang tidak mampu mencari nafkah) yang ada pada hartanya.

Siapakah orang yang paling rugi...?
Orang yang paling merugi ialah orang yang sudah sampai dipertengahan usianya, namun masih merasa berat untuk melakukan ibadah amalan-amalan kebaikan.

Siapakah orang yang paling cantik...?
Orang yang paling cantik dialah yang mempunyai akhlakul karimah.

Siapakah orang yang mempunyai rumah paling luas...?
Orang yang rumahnya paling luas ialah orang yang membawa mati amalan-amalan kebaikan yang dilakukan semasa hidupnya, dimana kuburnya akan diluaskan sejauh mata memandang.

Siapakah orang yang mempunyai rumah paling sempit lagi menghimpit...?
Orang yang paling sempit rumahnya adalah yang mati membawa amal-amal keburukan, lalu kuburnya menjadi sempit menghimpit.

Siapakah orang yang paling cerdas...?
Orang yang paling cerdas dialah yang mengingat akan kematian beserta pedihnya siksa kubur dan neraka, kemudian dia mempersiapkan bekal untuk kematiannya.

Siapakah orang yang paling bijak...?
Orang yang paling bijak ialah orang yang mampu mengambil hikmah baik dari suatu kejadian serta menjadikan hikmah dari kejadian tadi untuk merubah dirinya menjadi lebih baik lagi.

Salam.. :)

Senin, 10 Desember 2012

Pudding Coklat Choco Magma


Memang tidak bosan yaa sama yang namanya coklat, dibuat apa saja tetap enak, tidak hanya itu... coklat telah diteliti mengandung  banyak khasiat yang baik bagi tubuh. Coklat mengandung antioksidan yang tinggi sehingga baik untuk anti radikal bebas. masih banyak khasiat coklat lainnya:

-mencegah dan  melawan kanker

-menunkan tekanan darah

-meningkatkan mood

-menghilangkan stress

-cokelat mampu menurunkan tekanan darah yang akan membuat mood Ibu hamil lebih baik dan lebih stabil

- merawat kulit Ibu hamil agar lebih halus dan bisa melindungi dari ultraviolet

- cokelat bisa meningkatkan daya tahan tubuh Ibu saat kehamilan, sehingga Ibu bisa terhindar dari penyakit

-Ibu hamil yang suka ngemil cokelat akan terlihat lebih “happy” karena terdapat senyawa yang mengantarkan rasa bahagia di dalam cokelat

Resep Pudding Coklat Choco Magma Ala Chef Bunda Deis:


Bahan:

2 bungkus agar-agar warna putih

1800 cc fresh milk

2 cangkir gula pasir *sesuai selera

20 gr coklat bubuk

strawberry untuk hiasan

Cara:

1. masukkan gula pasir, agar-agar dan fresh milk dalam panci, masak dalam api sedang sambil terus diaduk.

2. setelah matang dan mendidih matikan api.

3. tambahkan coklat bubuk kedalam agar-agar sambil diaduk terus.

3. setelah agar dingin, masukkan kedalam cetakan. tunggu beberapa saat untuk diberikan strawberry sebagai hiasan.

selamat berkreasi.. :)


Tumis Pare Anchovy

Kita tentu sering melihat si buah hijau yang bergerigi ini yang tumbuh merambat, tapi tak banyak orang yang suka karena rasanya yang pahit.  Padahal dari sisi nutrisi, pare kaya gizi. Setiap 100 g buah pare mengandung energi 34 kkal, protein 1.1 g, lemak 0.3 g, karbohidrat 6.8 g, kalsium 45 mg, fosfor 64 mg, besi 1.4 g, retinol 54 mcg, thiamine 0.08 mg, dan asam askorbat 52 mg.

Manfaat pare sendiri sangat banyak, diantaranya; sebagai penambah ASI, obat bisul, disentri, kencing manis dan masih banyak khasiat pare lainnya.

Bagi yang belum tau cara menghilangkan rasa pahit pare saat dimasak, berikut tipsnya;
Untuk menghilangkan rasa pahit pare, pertama-tama bersihkan/ buang biji pare. Iris tipis-tipis, kemudian taburi dengan 1 sendok teh garam dan 1/2 sendok teh gula. Remas-remas hingga pare lemas/ layu, diamkan beberapa saat (kurang lebih 2 menit). Cuci bersih pare dan tiriskan.

Resep pare anchovy A la bunda deis:

tumis pare ikan teri ini favorit suami tercinta, awalnya saya juga tidak terlalu suka karena rasanya yang pahit, tapi setelah tau trik mengurangi rasa pahit ditambah rasa pedas dari cabe rawit merah jadi nikmat, apalagi dimakan dengan nasi hangat, hmm....

Bahan:
250 gr pare (cuci bersih kemudian belah dua dan buah bagian tengahnya)* ikuti tips mengurangi rasa pahit pare pada tips diatas
100 gr ikan teri medan
5 siung bawang putih
3 siung bawang putih
1 buah tomat ukuran sedang 
7 buah cabe rawit merah (sesuai selera)
garam secukupnya
gula secukupnya
50ml air matang
minyak goreng untuk menumis

Cara:
1. sisihkan pare yang telah diberikan dibersihkan dan diiris tipis dalam air rendaman garam dan gula
2. tumis bawang merah, bawang putih dan cabe rawit yang telah diiris tipis hingga harum, kemudian tambahkan teri medan. tumis hingga teri agak berwarna kecoklatan.
3. tambahkan tomat dan pare, aduk hingga tercampur.
4. tambahkan sedikit air matang agar pare lebih matang merata.
5. taburi bumbu sesuai selera. tunggu beberapa saat hingga air meresap dan pare terasa empuk.
6. angkat dan siap dihidangkan.

selamat berkreasi semua... :)

Kamis, 13 September 2012

Banana Butter Cheese

Bunda, tau engga ternyata dari buah pisang bisa diolah menjadi berbagai macam makanan enak dan sehat loohh... 

Bagi anda yang sedang berdiet tentu sudah akrab dengan rasa pisang ambon ini. Karena pisang ambon dipercaya mempunyai peran membantu meningkatkan metabolisme tubuh untuk membakar lemak. Pisang memiliki sumber vitamin A, asam folat, phantotenic acid, niasin, B6 dan vitamin C yang cukup tinggi.

Khasiat pisang ambon lainnya adalah sebagai berikut:


1. Dapat melancarkan pencernaan
2. Mengurangi rasa nyeri pada persendian
3. Dapat mengurangi stress
4. Berkhasiat sebagai fiber baik untuk diet
5. Merawat kecantikan kulit

Nahh...setelah kita kupas ilmu dan khasiat si buah pisang, sekarang saatnya kita kupas kulit dari buah pisangnya.. (heheee... ^^) 

Banana butter chesse ini sangat pas buat cemilan, apalagi ditemani dengan secangkir kopi susu.. widiihhh kalau ngomongin pisang goreng sambil minum kopi langsung terbayang berada di saung sambil neduh dari hujan.. ^^

Berikut resep dan cara membuatnya,

Bahan-bahan:
200 gr pisang ambon yang matang
100 gr terigu protein rendah
50 gr butter unsalted
2 gr baking powder
2 gr garam
minyak untuk menggoreng
keju cheddar untuk taburan
gula halus untuk taburan

Cara membuat:
1. haluskan pisang, tambahkan butter. sisihkan
2. campur dan ayak terigu, garam, baking powder. tambahkan pisang  
    yang telah dihaluskan. campur rata.
3. panaskan minyak pada wajan untuk menggoreng. masukkan adonan 
    pisang dengan mengggunakan 
    sendok makan. masak hingga adonan berwarna kuning kecoklatan. 
    angkat.
4. taburkan keju cheddar parut dan gula halus diatasnya sebagai 
    pelengkap. selesai ^^


*tips dari saya:
gunakan api sedang untuk menggoreng agar matang merata.

bagaimana, mudah bukan membuatnya. rasanya enaaaakkk.... anak saya juga doyan banget loh... ^^

selamat mencoba...


Kamis, 06 September 2012

Gulai Ayam

Awalnya saya bingung mau masak apa hari itu, mau ke pasar udah kesiangan walhasil saya gunakan saja bahan yang ada di kulkas. kebetulan di kulkas ada ayam yang sudah diungkep yang siap goreng, tapi saya pikir kalau digoreng lagi pasti suami bosen deh...

ide bagus saya punya sisa stok bumbu halus gulai dan pas ada santan instan, ide begitu saja datang ^^
intip deh apa aja bahannya...

bahan-bahan:
1 ekor ayam potong 16
santan 250 ml
air putih secukupnya

bumbu halus:
7 siung bawang merah
4 siung bawang putih
5 buah cabe merah
1 ruas jahe
1 ruas kencur
2 ruas kunyit
1 sdt ketumbar
1 batang serai
minyak  untuk menumis
3 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
garam secukupnya
gula pasir secukupnya

cara memasak:
1. tumis bumbu halus sampai harum
2. tambahkan daun salam dan daun jeruk
3. masukkan ayam, aduk sebentar. kemudian tambahkan santan kental
4. beri air putih secukupnya. aduk hingga bumbu merata.
5. masak hingga matang, kira-kira 30 menit hingga bumbu meresap dan ayam empuk.

*kematangan berbeda dipengaruji besar/ kecilnya api.
*gunakan api sedang agar bumbu meresap.

*sedikit info:
semua resep yang ada di blog ini telah saya uji resep di dapur rumah, tidak ada copy dari blog sebelah ^^
foto resep makanan yang di gunakan juga asli milik pribadi hasil uji resep, untuk menjamin keasliannya saya menambahkan watermark bundadeis.blogspot.com

Sabtu, 11 Agustus 2012

Resep Kue Nastar Keju Lebaran



Lebaran sebentar lagi, terbayang suasana kehangatan berkumpul bersama sanak saudara, karib dan kerabat serta orang yang di sayangi. Ingin menyuguhkan kue khas lebaran buatan sendiri dengan rasa yang dijamin bikin ngangenin,,,?? jangan takut gagal karena rasanya engga oke yaa... resep ini sudah diuji dan dicoba rasanya oleh saya sendiri malah, sudah saya jual dan laku keras ^___^ berikut resep dan cara pembuatannya...


NASTAR

BAHAN-BAHAN:
250 gram tepung terigu kunci biru
30 gram maizena
150 gram margarin
75 gram butter unsalted
20 gram susu bubuk full cream
60 gram gula halus
2    kuning telur
1/4 sendok teh garam
2 gram baking powder
100 gram keju cheddar
50 gram keju edam

SELAI NANAS:
500 gram nanas kupas
500 gram gula pasir

*jika nanas sudah manis gula dapat disesuaikan dengan selera/ untuk penderita DM bisa diganti gula jagung

Cara membuat:
1. kocok margarin,butter, telur, dan gula halus dengan mixer kecepatan sedang hingga tercampur rata dan adonan sedikit berwarna pucat.
2. tambahkan keju edam. masukkan terigu, susu bubuk, baking powder dan garam yang telah di ayak. aduk rata dengan spatula
3. untuk selai nanas: masukkan nanas yang telah di blender halus kedalam wajan anti lengket, tambahkan gula pasir. aduk hingga kering dan dapat dibentuk
4. ambil adonan, timbang masing-masing 8 gram kemudian beri isian, bentuk sesuai selera.
5. tambahkan keju parut dan oles dengan kuning telur
6. panggang dalam oven dengan suhu 100 C selama 30 menit

*tips: pastikan oven sudah panas saat kue dimasukkan
*lebih baik gunakan sarung tangan plastik saat mencetak, agar kue tidak melebar saat di oven

Jumat, 27 April 2012

Kesalahan Dalam Memasak


          Bunda, pernahkah saat kita memasak mengalami kesalahan? atau hasil masakan yang kita inginkan tidak sesuai harapan?  mungkin bahan dan ukuran yang dipergunakan sudah tepat. Itu mungkin dikarenakan karena kesalahan dalam proses memasaknya. Kita cek yuk apa saja kesalahan yang biasanya kita lakukan dalam memasak...


·  Panci Terlalu Dingin. Jika kita memasak di panci/ wajan yang kurang panas, bahan masakan akan lengket dan tidak mengeluarkan warna loh bun. Ini biasanya terjadi saat kita memasak ikan dan daging. Pastikan juga, masukkan sedikit minyak ke wajan sebelum mulai memanaskannya.

·  Ikan Terlalu Matang. Ikan yang terlalu matang pasti tak akan terasa lezat lagi. Ikan yang terlalu matang akan kehilangan rasa dan kelembapannya. Jika memasaknya dengan benar, untuk beberapa lama ikan akan tampak tak jauh berbeda seperti saat masih mentah. Ikan segar tidak mengeluarkan bau (kecuali bau dari laut). Jika berbau amis, jangan dibeli.

·  Terlalu Sering Dibolak-balik. Saat memasak membolak-balik daging bisa menghambat keseluruhan daging menjadi matang bunda. Ini juga akan membuat ikan rontok dari badannya. Masaklah berdasarkan waktu, misalnya untuk, ikan dua menit untuk setiap sisi lalu biarkan.

·  Terlalu Penuh. Jika memasak, Kita mungkin cenderung tidak mengukur jumlah bahan yang akan masak. Cara ini akan merusak makanan wadah yang terlalu penuh akan menyebabkan air cepat mendidih (karena tak cukup ruang bagi uap untuk keluar dari panci), dan hasilnya daging jadi tidak matang sempurna.

·  Daging Terlalu Matang. Potongan besar daging akan menciut saat dimasak. Ini disebabkan karena pada saat memanaskan daging di luar temperatur tertentu, protein yang dikandungnya mulai berkontraksi dan memaksa sarinya keluar dari daging. Solusinya, pastikan saat memanggang daging, gunakan panas rendah untuk waktu yang lama.

·  Kurang Garam. Kita mungkin sering menuang terlalu sedikit garam pada masakannya (atau malah lupa dan sama sekali belum memasukan garam) karena takut keasinan. Taburkan sedikit garam pada seluruh daging sebelum memasaknya, dan masukkan garam ke dalam air sebelum merebus sayuran. Menambahkan garam di saat-saat terakhir memasak terkadang tak cukup berguna karena ada masakan yang bisa matang dengan baik hanya bila ditambahkan garam selama proses memasak berlangsung.

·  Bumbu Kering. Jika memasak menggunakan bumbu kering, berarti kita akan mendapatkan hasil masakan tanpa rasa. Begitu menggunakan bumbu segar ke dalam masakan, kita akan segera tahu bedanya. Ini juga berlaku untuk sayuran. Usahakan untuk selalu membeli sayuran yang paling segar




Saat memasak nasi mungkin kita juga mengalami nasi yang terlalu lembek, berarti ada kesalahan dalam memasak nasi. Kita cek yuk bun apa saja kesalahan saat memasak nasi...

1. Memberikan terlalu sedikit atau terlalu banyak air Tes dahulu ketika memasak dengan beras baru. Ketika memasak nasi, yang kita harapkan adalah beras yang mengembang sempurna menjadi nasi yang pulen. Namun seringkali kita memberikan air terlalu sedikit sehingga nasi menjadi keras, atau malah menjadi lembek karena airnya terlalu banyak. Jika menggunakan jenis beras baru yang belum pernah digunakan sebelumnya, masaklah 1/2 cup beras dengan 1/2 cup air.



2. Menutup nasi terlalu lama
Jangan biarkan nasi dalam keadaan terus tertutup setelah nasi matang, karena uap panas yang terkurung dalam alat menanak nasi akan tetap berputar di dalam dan membuat proses pemasakan nasi tetap berlangsung meskipun api sudah dimatikan. Hal ini akan membuat nasi menjadi lebih lembek. Sebaiknya setelah nasi matang, biarkan tertutup selama 10 menit, kemudian hilangkan uap panasnya dengan cara meratakannya dengan garpu secara merata agar uap panasnya keluar dan nasi menjadi lebih pulen. Namun jangan terlalu lama mengaduknya.


3. Memasak beras merah seperti beras putih
Tren beras merah untuk kesehatan juga sering menjadi ‘tempat’ kesalahan dalam memasak. Ketika memasak beras merah, tambahkan air 1/4-1/2 cup air lebih banyak untuk setiap cup beras merah dibanding saat memasak beras putih. Jangan gunakan ukuran yang sama dengan beras putih ketika memasak beras merah.


Ceritanya Ahzam...


      Saat hamil anak pertama tahun 2009 lalu perasaan saya senang sudahlah pasti. namun tidak sampai disitu saja, saya juga memikirkan bekal apa yang terbaik untuk calon buah hati saya. mulai dari asupan makanan. Apa yang saya makan itu juga berarti apa yang calon buah hati saya makan di dalam kandungan, hanya sang janin menyerap nutrisinya saja.

     Saking perhatiannya suami dengan saya dan calon buah hati, saya tidak diperbolehkan makan-makanan yang mengandung  unsur pedas, vetsin (penyedap rasa) bahkan sampai kehalalan makanan itu sendiri. yuupp...!! buat anak harus dikasih yang utama dan baik dong tentunya. Maklum, pada awal saya dinyatakan hamil oleh dokter saya harus dirawat inap di Rumah Sakit. Dokter menyatakan saya terkena typus bukan gejalanya lagi  loh yaa... dahsyatnya saking saya mau sembuh demi buah hati tercinta yang berada dikandungan semua aturan dokter saya jalani. Makan yang disediakan Rumah sakit saya habiskan padahal tau sendirikan makanan rumah sakit itu rasanya gimana... obat diminum rutin apalagi rasanya kalo kena typus badan rasanya demam, pusing tenggorokkan engga enak, jangankan untuk makan, untuk sekedar minum saja kalau ngga inget sehat badan rasanya ngga nerima dan kerennya lagi saya termasuk pasien yang patuh dan cepat keluar dari RS untuk penderita typus. Kereeeennn kaaann.... :p eitsss itu kata suster dan dokternya langsung loh yang bilang. apalagi saya sedang hamil muda.

     Menurut info dari sumber yang terpercaya buah kiwi sarat vitamin, gizi, mineral dan sumber energi. Buah kiwi sangat dianjurkan dikonsumsi bagi ibu hamil. Kandungan asam folatnya sangat baik dan diperlukan bagi ibu hamil. Asam folat ini diperlukan untuk mengurangi resiko cacat otak saat lahir dan saraf tulang belakang. Buah kiwi juga sarat phytonutrients* yang baik bagi kesehatan, karena akan menghasilkan polyphenols sebagai antioksidan bagi tubuh, enzim untuk pencernaan dan karotenoids yang bermanfaat sebagai antioksidan dan kesehatan mata. Jadi suami rajin banget beliin kiwi. Tiga bulan pertama setelah keluar dari Rumah sakit itu menurut yang saya alami ibarat sedang melakukan 'diet ketat' dimana harus makan bubur dan yang lembut-lembut, ngga boleh makan gorengan berlebih dan rasa pedas, vetsin...? no way...!! Oiya, ada rahasia penting lainnya loh bun, selama saya mengandung saya dilatih untuk mengerjakan soal-soal matematika, yang sederhana sih...menurut sumber itu juga yang dipakai orang-orang israel kenapa banyak melahirkan bayi cerdas. Hahahaaa kalo yang baik kita ambil tipsnya bun...


      Alhamdulillah, setelah sembilan bulan lebih tiga minggu lamanya saya 'diet sehat' (hehee...) Ahzam lahir dengan berat 3.5kg normal dan tumbuh lebih cepat daripada anak-anak seusianya. Misalnya saja usia delapan bulan Ahzam mengucapkan kata "...bua" meski ngga jelas dan babling yang dia ucapkan. Perkembangan lainnya yang menakjubkan pada usia satu tahun minat membacanya sudah keliatan, itu juga saya sebagai bunda lebih memilih mengutamakan memberikan buku daripada mainan. Dan yang lebih menakjubkan lagi pada usia satu tahun ahzam sudah bisa mengeja. Subhanallah....itu anugrah luar biasa dari Allah Subhannahu Wata'ala...

      Suku kata yang dieja anakku baik sederhana seperti bo-la, gi-gi, ku-ku, ci-cak sampai yang cukup sulit dimana pengucapan diftong yaitu terdapat huruf -ng misalnya, ja-gu-ng, ka-ca-ng, ku-ci-ng, sa-ya-ng. Menurut Suami saya yang terapis anak Berkebutuhan Khusus, fase yang dialami ahzam itu normalnya untuk usia mulai dari dua tahun keatas. Saat ini Deis umur 2 tahun 4 bulan semakin cerdas saja, sudah mengenal macam-macam bentuk bulaat, lonjong, bundar, persegi, segitiga, belah ketupat, tabung dan hati. eheemmm...jadi makin bangga aja punya anak seperti ahzam ^___^
          
      Sepertinya punya anak cerdas itu dimulai sejak awal kehamilan bun, dimana asupan nutrisi, gizi, pendidikan dan psikologi saat hamil kita harus dikelola sebaik mungkin. Itu pengalaman saya diawal kehamilan anak pertama, Bunda punya cerita apa...??

*Istilah "nabati" berasal dari kata Yunani yang berarti tanaman. Fitonutrien merupakan komponen organik tertentu dari tumbuhan, dan komponen ini dapat meningkatkan kesehatan manusia.
          

Kamis, 26 April 2012

Resep Bubur Jagung Manis


    Tahukah bunda, kandungan gizi yang terdapat pada jagung manis yaitu betakaroten dan karbohidrat yang baik untuk tubuh dan sebagai suplemen penambah tenaga. Di samping itu juga banyak manfaat yang terkandung dalam sari jagung antara lain, terdapat antioksidan yang baik untuk tubuh dan menjadikan antioksidan kanker, minuman berenergi pengganti nasi, untuk kebugaran tubuh dan menambah daya tahan tubuh.
kandungan gizi jagung per 100 gram jagung adalah:
  • kalori: 355 kalori
  • protein: 9,2 gram
  • lemak: 3,9 gram
  • karbohidrat: 73,7 gram
  • kalsium: 10 miligram
  • fosfor: 256 mg
  • ferrum: 2,4 mg
  • vitamin A: 510 SI
  • vitamin B1: 0,38 mg
  • air: 12 gr
*sumber Direktorat Gizi Departemen Kesehatan Republik Indonesia
    Buat sarapan yang lezat dan menyehatkan yuk bun. Kemarin saya coba di dapur pas suami dan anak makan komentarnya lezat dan enak...si anak pake bilang "...mantab" jadi semangat masakin makanan sehat buat mereka ^___^
Resep:
  1. 5 buah jagung manis (sisir halus)
  2. 100 ml santan kental
  3. 4 sendok gula pasir
  4. 500 ml air putih
  5. 1 sdt garam
Cara membuat:
  • haluskan jagung dengan blender, masukan kedalam panci, tambahkan air, gula dan garam, masak dengan api sedang
  • tambahkan santan kental dan aduk kembalu bubur jagung sampai mengental. waktu masak kurang lebih 30 menit.
  • angkat. sajikan selagi hangat.
bagaimana bunda resepnya, bahannya simpel banget kan ^____^ selamat mencoba. semoga bermanfaat